Minum Kopi bisa Panjang umur?

Ilustrasi Biji Kopi
banner 468x60

Kandungan antioksidan dalam kopi sejak lama dipercaya baik untuk kesehatan. Namun lebih spesifik, sebuah riset mengungkap kopi yang seperti ini lebih efektif memperpanjang umur. Melibatkan 171.616 partisipan berusia 37-73 tahun, riset di Inggris yang dipublikasikan di jurnal Annals of Internal Medicine tersebut mengungkap pengaruh gula yang ditambahkan terhadap risiko kematian peminumnya.

Hasil riset menyimpulkan asupan kopi dengan takaran sedang 1,5 hingga 3,5 cangkir sehari, mampu menurunkan risiko kematian. Penurunan dilihat dari penelusuran sertifikat kematian partisipan yang meninggal 7 tahun kemudian. Riset ini mengungkap juga adanya perbedaan pada penambahan gula. Pada partisipan yang menambahkan gula dalam kopinya, risiko kematian turun 30 persen, sedangkan yang tidak menambahkan gula risikonya 16-29 persen lebih rendah dibandingkan non-peminum kopi.

Read More
banner 300x250

Meski demikian, tidak berarti kopi yang teralu manis akan semakin bermanfaat. Dalam riset ini, para partisipan hanya menambahkan 1 sendok teh gula ke dalam cangkir kopinya. “Jika Anda hanya menambah 1 sendok teh gula pada kopi, manfaat kopi yang kita yakini ada di sana, tidak akan hilang begitu saja,” kata Dr Christina Wee dari Harvard Medical School, dikutip dari CNN.

 

banner 300x250

Related posts

banner 468x60

Leave a Reply