Takluk 1-5 Oleh Irak, Shayne: Ini Momen Pembelajaran Yang Sangat Berharga Di Laga Selanjutnya

Foto: pssi
banner 468x60

JAKARTA, Timnas Indonesia takluk 1-5 dari Irak di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Shayne Pattynama menjadikan kekalahan itu jadi momen pembelajaran untuk bangkit!

Irak vs Indonesia berlangsung dalam match pertama Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026. Irak menang telak dengan skor 5-1.

Read More
banner 300x250

Hasil itu membuat Timnas Indonesia sementara tempati posisi paling buncit di Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026. Irak memimpin dengan tiga poin, ditempel Vietnam dengan poin yang sama. Vietnam kalah selisih gol karena menang 2-0 atas Filipina.

Filipina sementara di tempat ketiga dan Indonesia di tempat keempat. Skuad Garuda selanjutnya akan bertamu ke Filipina pada 21 November.

Pencetak gol Indonesia ke gawang Irak, Shayne Pattynama kecewa dengan hasil itu. Menurutnya, Timnas Indonesia sebenarnya bisa mengejar ketertinggalan tapi Irak mampu tampil lebih tajam.

“Namun setelah kebobolan dua gol, lalu kondisi stadion yang penuh dengan berbagai situasinya, skor berubah menjadi 2-1, saya merasa kami masih mampu bermain baik hingga paruh pertama. Karenanya kami mencoba peluang dengan sejumlah tembakan jarak jauh,” ungkapnya dilansir dari situs resmi PSSI.

Shayne Pattynama menambahkan, kekalahan dari Irak akan jadi momen pembelajaran buat Timnas Indonesia. Indonesia harus bangkit di laga selanjutnya!

“Saya rasa kami harus berjuang lebih keras lagi di pertandingan berikutnya. Lebih percaya pada kemampuan diri kami, karena kami adalah tim yang bagus,” tuturnya.

“Namun yang terpenting adalah ini merupakan momen pembelajaran yang baik untuk kami, karena kami melawan salah satu tim hebat dan kami dapat belajar dari pengalaman ini. Sehingga kami dapat bermain lebih baik di laga berikutnya untuk mendapatkan hasil yang baik,” tutup Shayne.

banner 300x250

Related posts

banner 468x60

Leave a Reply