Gagal Ke Final, Son Heung-min: Sangat Mengecewakan Kami Sangat Terpukul Dengan Hasil Ini

Foto: reuters
banner 468x60

JAKARTA, Korea Selatan tersingkir di semifinal Piala Asia 2023, setelah dihempaskan Yordania 0-2. Son Heung-min akui, Ksatria Taegeuk tampil gugup.

Semifinal Piala Asia 2023 pada Selasa (6/2) malam WIB menyajikan Yordania vs Korea Selatan. Yordania keluar sebagai pemenang laga dengan skor 2-0.

Read More
banner 300x250

Dua golnya dicetak di babak kedua masing-masing oleh Al Naimat dan Al Taamari. Sepanjang laga, Yordania tampil perkasa!

Timnas Yordania mencatatkan 17 tembakan dengan tujuh yang mengarah ke gawang. Korea Selatan ‘ompong’, cuma lepas delapan tembakan tanpa ada yang mengarah ke gawang!

Kapten Timnas Korea Selatan, Son Heung-min tidak mampu menyembunyikan kekecewaannya. Son mengaku kecewa, pun dirinya dan rekan-rekannya tampak tampil gugup.

“Sangat mengecewakan. Kami terpukul dengan hasil ini,” ujarnya dilansir dari AP.

“Kami tampaknya sedikit gugup, tentu para pemain tidak mau membuat kesalahan,” sambungnya.

Pelatih Yordania, Hussein Ammouta mengaku kalau timnya memang tampil habis-habisan sejak peluit kick off berbunyi. Ammouta bangga dengan penampilan heroik pasukannya!

“Mereka tampil heroik. Mereka melakukan segalanya demi jersey yang mereka pakai,” ungkapnya.

 

banner 300x250

Related posts

banner 468x60

Leave a Reply