Biznet Perluas Jaringan, Inginkan Akses Internet Merata Di Indonesia

JAKARTA, Biznet, penyedia jasa layanan internet di Indonesia, kembali memperluas jaringan internetnya. Mereka menyampaikan ingin mengurangi kesenjangan digital, agar akses internet di Tanah Air lebih merata.

“Ini internet bukan hanya bisa dirasakan saja di kota-kota besar, atau kota-kota metropolitan. Tapi juga sudah tersedia di kota-kota yang memang second city atau third city gitu,” kata Adrianto Sulistyo, Senior Manager Marketing Consumer.

Adrianto mengatakan kalau internet yang ditawarkan untuk kota-kota baru ini, memiliki kualitas yang juga baik. Menurutnya soal performa, serupa dengan layanan Biznet yang berada di kota-kota besar.

Dirinya melanjutkan, dengan menyuguhkan layanan tersebut, diharapkan masyarakat di Indonesia bukan cuma menjadi penikmat konten. Ia menyampaikan, agar mereka juga bisa berkontribusi di industri creative digital, dengan membuat konten dan di-upload.

“Nah itu sudah banyak terjadi dan ini merupakan dukungan kami kepada Indonesia agar bisa memperkecil digital gap yang ada di Indonesia saat ini,” ujar Adrianto.

Untuk wilayah baru yang dimaksud ada tujuh provinsi di Indonesia. Saat ini masyarakat di Jawa Tengah, Yogyakarta, Jawa Timur, Banten, Lampung, Sumatera Selatan, dan Bengkulu sudah bisa menikmati layanan Biznet.

Berikut detail area di masing-masing provinsi tersebut:

  1. Jawa Tengah: Purbalinga, Banjanegara, Wonosobo, Temanggung
  2. Yogyakarta: Kabupaten Bantul
  3. Jawa Timur: Kabupaten Pasuruan Pandaan
  4. Banten: Cilegon, Pandeglang, Lebak, Rangkasbitung
  5. Lampung: Kabupaten Tulang Bawang dan Lampung Tengah
  6. Sumatera Selatan: Palembang
  7. Bengkulu: Bengkulu

“Di konferensi sebelumnya kami sudah melakukan ekspansi, bukan hanya di Pulau Jawa saja, tapi sudah ada di Pulau Sumatra, Kalimantan, Sulawesi, Bangka, Batam, bahkan ada di Pulau Flores dan Pulau Timor,” ungkap Andrianto.

Sedangkan pada konferensi hari ini, Andrianto mengingatkan bahwa ada produk mereka bertajuk Biznet Home. Layanan ini ditargetkan untuk perumahan dan apartemen, dengan disertai pengenalan kampanye #IniBaruInternetRumah.

Ada tiga keunggulan yang dipaparkan oleh Andrianto. Salah satunya itu jaringan internet yang diperluas tadi, lalu bandwidth yang besar hingga 250 Mbps, dan kecepatan upload download simetris.

 

Related posts

Leave a Reply