Puan Maharani: Harapan Baru Rakyat pada Pemerintahan Prabowo Subianto

Foto: instagram @puanmaharani

JAKARTA, Ketua DPR RI, Puan Maharani, menekankan pentingnya harapan rakyat terhadap pemerintahan baru Presiden Prabowo Subianto yang memulai masa kerjanya tahun ini. Dalam pidatonya di Rapat Paripurna DPR RI di Kompleks Parlemen, Puan menyampaikan bahwa rakyat selalu menginginkan perubahan positif dari setiap pergantian pemerintahan.

Puan menegaskan, rakyat berharap program-program baru dan penguatan dari kebijakan sebelumnya dapat membawa manfaat nyata. “Begitu juga harapan rakyat kepada DPR RI periode yang baru. Rakyat menitipkan kedaulatannya agar dapat dilaksanakan untuk menyejahterakan hidup rakyat,” ujar Puan.

Read More

Ia menambahkan, DPR akan menjalankan fungsi konstitusionalnya sebagai mitra kerja pemerintah untuk memastikan seluruh upaya pembangunan berjalan efektif dan sesuai aturan.Menurut Puan, membangun Indonesia yang besar memerlukan kerja besar dan kolaborasi seluruh elemen bangsa. “Kerja bersama dari seluruh komponen bangsa dan seluruh anak bangsa adalah kunci keberhasilan pembangunan nasional,” tegasnya.

Puan juga mengingatkan pentingnya pengelolaan keuangan negara secara efisien, transparan, dan akuntabel. Semua kebijakan, lanjutnya, harus mencerminkan rasa keadilan dan kepatutan.

Puan meminta pemerintah untuk memastikan visi dan misi pembangunan mengutamakan kepentingan rakyat. “Rakyatlah yang harus mendapatkan manfaat paling besar dari seluruh kebijakan dan program pembangunan,” ujarnya.

Ia juga menekankan pentingnya pemerataan pembangunan agar tidak ada rakyat yang tertinggal. “Pembangunan nasional harus inklusif, memastikan semua lapisan masyarakat merasakan dampaknya,” tambah Puan.

Melalui fungsi legislasi, anggaran, dan pengawasan, DPR akan terus memastikan program-program pemerintah berjalan sesuai dengan amanat Undang-Undang Dasar 1945.

“DPR berkomitmen mendukung pemerintah dalam menjalankan program yang membawa Indonesia ke arah yang lebih baik,” pungkas Puan.

Related posts

Leave a Reply