JAKARTA, Anggota Komisi V DPR RI, Novita Wijayanti mengapresiasi langkah pemerintah merevitalisasi tiga dari 37 jembatan Callender Hamilton (CH) yang berada di Pulau Jawa, dua diantaranya berada di Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah.
Ketiga jembatan yakni, Jembatan Tajum Margasana, dan Jembatan Karangbawang Banyumas, serta Jembatan Jurug B di Kota Surakarta yang baru saja diresmikan Presiden Joko Widodo, Selasa (2/1/2024).
“Saya berterimakasih dan bersyukur dengan diresmikan langsung oleh Presiden Joko Widodo atas tiga jembatan yang dua diantaranya berada di Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah ini,” kata Novita dalam keterangan tertulisnya usai mendampingi Presiden Jokowi, di Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Rabu (3/1/2024).
Novita berharap, revitalisasi dari ketiga jembatan ini dapat membantu mobilisasi seluruh masyarakat, seperti yang diharapkan presiden.
“Semoga jembatan ini diharapkan dapat mempermudah mobilitas barang, mobilitas orang semakin terjamin keamanan juga kecepatannya,” ucap legislator dari Dapil Banyumas-Cilacap, Jawa Tengah ini.
Menurut Novita, keberadaan jembatan atau infrastruktur penghubung bagi masyarakat maupun desa bukan sekadar proyek infrastruktur fisik saja, tetapi menjadi titik tolak sebuah harapan.
“Jembatan bukan hanya menghubungkan dua sisi sungai atau jurang, melainkan menghubungkan harapan, akses, dan peluang bagi masyarakat. Sehingga, terwujudnya konektivitas yang lebih baik,” papar politikus Gerindra ini.
Dengan adanya perbaikan jembatan yang lebih aman, lanjut Novita, tentu akan mempercepat pertumbuhan ekonomi lokal dan membuka peluang potensi bisnis baru bagi masyarakat setempat.
“Kita berharap ini dapat menciptakan lapangan pekerjaan, merangsang perdagangan, dan memberikan dorongan bagi pembangunan ekonomi berkelanjutan,” pungkasnya.
Untuk diketahui, tiga jembatan yang telah diresmikan Presiden Jokowi merupakan bagian dari 37 jembatan Callender Hamilton (CH) yang berada di Pulau Jawa.
Menurut Presiden Jokowi, jembatan-jembatan tersebut memang sudah seharusnya diganti karena faktor usia.
“Di Pulau Jawa ini ada 37 jembatan Callender Hamilton yang harus diganti karena umur layanannya sudah melebihi 40 tahun.”