SURABAYA, Amar Brkic ikut berlatih di persiapan terakhir Timnas Indonesia U-17 jelang melawan Panama. Pemain diaspora itu sudah fit untuk tampil di Piala Dunia U-17 2023.
Debut Amar dalam laga resmi bersama Timnas U-17 sempat tertunda. Penyebabnya, pemain diaspora itu mengalami masalah diare karena mash adaptasi dengan makanan Indonesia.
Alhasil, Brkick hanya menjadi penghangat bangku cadangan pada laga perdana Timnas U-17 di Piala Dunia U-17 2023 kontra Ekuador di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jumat (10/11/2023). Kini, kondisinya tampak oke.
Sehari setelah laga tersebut, Head of Medical PSSI Syarif Alwi menyebut bahwa Amar sudah fit untuk siap tampil. Pemain muda Hoffenheim itu pun juga terlihat dalam latihan persiapan terakhir Timnas U-17 di Lapangan A, komplek GBT, Minggu (12/11).
“Ya kita lihat besok. Kita lihat hari ini bagaimana Amar, karena memang kondisinya kemarin habis 2 hari tidak latihan,” kata Pelatih Timnas U-17 Bima Sakti saat memberikan keterangan sebelum memimpin latihan timnya.
“Tapi dia (Amar) memiliki attitude maupun antusiasme yang bagus dalam setiap latihan,” ujarnya menambahkan.
Dalam latihan terakhir jelang melawan Panama, Brkic tampak ikutan. Pemain kelahiran Frankfurt itu cukup fit.
Pelatih Bima Sakti berharap tak ada kendala lagi buat Amar untuk memainkan laga bersama Timnas U-17. Ia berharap semua pemain, termasuk Amar, siap tampil melawan Panama.
“Kondisi pemain semuanya dalam kondisi sehat, kemudian Amar juga sudah Berlatih 100 persen (sejak) kemarin. Dan hari ini juga kita bisa lihat sama-sama Amar sudah ikut bergabung dengan teman-teman yang lain,” tutur Bima Sakti.
“Kami berharap kondisi pemain bisa lebih baik karena dua hari recovery kami benar-benar memanfaatkan kemarin dengan ice bath, kemudian massage, kemudian dokter juga memberikan vitamin-vitamin yang sesuai dengan
regulasi,” ucapnya.
Laga Timnas Indonesia U-17 vs Panama U-17 akan digelar di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Senin (13/11/2023). Di laga sebelumnya, Indonesia menahan imbang Ekuador, dan bisa mereguk satu poin pada laga perdana Grup A Piala Dunia U-17 2023.