DEPOK, DPW MOI Jakarta bersama Komunitas Pemuda Depok Bersatu (KPDB) menggelar aksi berbagi berkah untuk warga pengguna jalan yang melintas di Jalan Mochtar, Sawangan, Depok, Sabtu (08/04/2022).
Aksi ini merupakan bentuk partisipasi dalam membantu masyarakat yang sedang menunaikan puasa.
“Kami sedikit memberikan partisipasi bagi saudara kita yang sedang menunaikan puasa. Yang seharian telah lelah menjalankan aktifitas. Ini untuk mereka berbuka,” ucap Ronald Siahaan Ketua DPW MOI DKI Jakarta, Sabtu (08/04) saat berada di lokasi pembagian makanan dan takjil untuk berbuka.
Hal serupa juga disambut baik oleh Ketua KPDB Bondan yang turut hadir dalam pembagian makanan untuk berbuka puasa.
“Kami merasa bangga dapat berbagi kebahagian kepada saudara kami yang sedang menunaikan puasa. Sedikit untuk memberikan makanan berbuka puasa,” ujar Bondan.
Lebih lanjut Bondan mengatakan, ini akan menjadi sesuatu yang rutin untuk berbagi selama bulan suci Ramadhan.
“Kami akan terus berusaha untuk berbagi selama bulan puasa ini. Semoga kita semua memperoleh berkah dan kemenangan,” pungkasnya.
Sebanyak 100 nasi kotak, 100 takjil, 100 roti dan aqua gelas habis diberikan kepada pengendara yang melintas.
Ucapan terimakasih tidak luput diucapkan bagi peran serta seluruh pihak yang membantu, salah satunya Holland Bakery yang telah menyumbangkan 100 kue pada aksi berbagi berkah.