Inzaghi Sudah 200 Kemenangan di Serie A, Pecahkan Rekor Allegri

Foto: gettyimages

LECCE, Pesta gol Inter Milan di kandang Lecce berarti besar untuk sang pelatih Simone Inzaghi. Inzaghi mencatatkan rekor baru, mematahkan milik Massimiliano Allegri.
Melawat ke Via del Mare, Senin (27/1/2025) dini hari WIB, Inter tampil mantap dengan kemenangan 4-0. Gol-gol Inter dibuat Davide Frattesi, Lautaro Martinez, Denzel Dumfries, dan penalti Mehdi Taremi.

Hasil ini membuat Inter tetap kukuh di posisi kedua klasemen Liga Italia dengan 50 poin, menempel ketat Napoli dengan jarak tiga poin. Lecce padahal cuma kalah sekali dari enam pertandingan kandang terakhir.

Read More

Usai kemenangan telak itu, Inzaghi mencatatkan rekor baru sebagai pelatih tercepat di Serie A yang mencapai 200 kemenangan! Inzaghi melakukannya cuma dalam waktu 332 pertandingan.

Sebelumnya, rekor ini dipegang Allegri yang melakukannya dalam waktu 338 pertandingan. Inzaghi sejak debutnya di Serie A bersama Lazio pada 10 April 2016, punya statistik 200 kemenangan, 59 imbang, dan 73 kekalahan.

Total 671 gol dicetak dan kebobolan 367 gol dengan rataan 1,98 poin per laga. Inzaghi melatih Lazio sampai akhir musim 2020/2021 sebelum pindah ke Inter di awal musim 2021/2022.

Dia sudah memberikan satu Scudetto, satu Coppa Italia, dan tiga Piala Super Italia selama di Inter.

Related posts

Leave a Reply