FIFA Bantu Pembangunan Training Center Di IKN, PSSI: Terima Kasih FIFA

Ilustrasi. Foto: adhikarya
banner 468x60

JAKARTA, Ketua Umum PSSI Erick Thohir berterima masih kepada Presiden FIFA Gianni Infantino atas bantuan otoritas sepak bola dunia itu dalam pembangunan pertama training center sepak bola di IKN Pembangunan itu didanai sepenuhnya oleh Program FIFA Forward Development senilai 5,4 juta Dollar AS (sekitar Rp87,91 miliar).

“Kami sangat menghargai dukungan dan kemitraan Anda yang berkelanjutan dalam upaya ini. Kontribusi Anda telah berperan penting dalam kesuksesan proyek ini dan kami berharap dapat merayakan tonggak sejarah ini bersama Anda,” kata Erick dalam suratnya kepada Infantino yang dilansir di laman resmi FIFA pada Rabu (5/6/2024).

Read More
banner 300x250

Dalam suratnya, Erick juga mengatakan bahwa dukungan FIFA Forward tersebut sangat penting dalam mengkatalisasi pendanaan tambahan untuk pembangunan training center itu.

Sebab, dengan dukungan FIFA, pemerintah Indonesia terdorong menyediakan dana tambahan sekitar 10 juta dolar Amerika Serikat (setara Rp163 miliar). Pendanaan dari FIFA memungkinkan untuk terbangunnya dua lapangan ukuran standar internasional dengan sistem lampu sorot, asrama pemain dua lantai yang bisa menampung 150 orang, dan ruang ganti tim.

Sementara itu, dorongan dana dari pemerintah Indonesia memungkinkan pembangunan dua asrama tambahan, lapangan multi-olahraga dan lansekap area. Total ada delapan lapangan yang akan diselesaikan ditambah dengan kolam renang, area khusus pelatihan fisik, dan stadion mini berkapasitas 600 orang.

Proyek tersebut saat ini telah mencapai 90 persen dan dijadwalkan rampung pada bulan Juli. Peresmian trining center diperkirakan akan berlangsung pada Agustus 2024, sekitar sembilan bulan setelah proyek tersebut disetujui oleh Komite Pembangunan FIFA pada November 2023.

Sementara itu, Gianni Infantino mengaku terharu setelah menerima surat ucapan terima kasih dari PSSI.

“Saya sangat terharu menerima surat ucapan terima kasih dari Presiden PSSI dan senang melihat kerja sama ini dapat berjalan untuk menunjang sepak bola di Indonesia,” kata Infantino dalam laman resmi FIFA.

Lebih lanjut, Infantino menyebut pembangunan ini sekaligus menjadi contoh apa yang dapat dilakukan Program FIFA Forward untuk terus mengembangkan sepak bola di seluruh dunia.

“Sangat penting bagi FIFA untuk menjaga kemajuan sepak bola, memberikan lebih banyak kesempatan bagi negara dan masyarakat untuk memainkan permainan ini di semua tingkatan, dan saya menantikan untuk melihat hasil dari FIFA Forward di Indonesia dan di tempat lain dalam beberapa bulan dan tahun mendatang,” ujar Infantino.

banner 300x250

Related posts

banner 468x60

Leave a Reply