Carlo Ancelotti mengapresiasi sambutan positif yang diperolehnya sejak menjadi manajer Everton dan bertekad untuk menghapalkan yel-yel yang baru saja dibuatkan para suporter untuknya.
Yel-yel itu pertama kali muncul setelah Everton mengalahkan Newcastle United pada akhir Desember 2019.
“Carlo Fantastico. Carlo Magnifico. Ole Ole Ancelotti,” demikian lirik singkat dari yel-yel bernada riang tersebut yang banyak bisa diakses di media sosial para suporter Everton.
Ancelotti mengaku senang dan menikmati yel-yel tersebut serta berencana untuk menghapalkannya segera.
“Sambutan yang saya dapatkan sungguh fantastis. Bahwa para suporter menciptakan yel-yel itu sungguh membuat saya senang,” kata Ancelotti dilansir laman resmi Everton, Kamis malam.
“Saya menikmatinya. Saya harus menghapalkannya, liriknya tidak begitu sulit,” ujarnya menambahkan.
Secara tersirat, Ancelotti juga berharap bisa memenangkan trofi untuk Everton dalam waktu dekat.
Terlebih ia tiba dengan reputasi tinggi dan rekam jejak banyak gelar juara di tim-tim yang ia tangani sebelumnya, termasuk tiga trofi Liga Champions bersama AC Milan dan Real Madrid.
“Saya suka menyanyi. Saya biasanya menyanyi ketika memenangkan sebuah trofi. Saya sungguh ingin segera bernyanyi,” pungkas Ancelotti.
Hanya saja, mungkin Ancelotti harus menunggu setidaknya hingga musim dekat untuk bisa “bernyanyi” mengingat Everton kini sudah tidak punya peluang untuk menjuarai kompetisi apapun.
Everton disingkirkan oleh Liverpool yang menurunkan banyak pemain muda dalam laga putaran ketiga Piala FA pada awal tahun ini, setelah sebelumnya ketika belum ditangani Ancelotti langkah mereka terhenti di perempat final Piala Liga Inggris.
Sedangkan di Liga Inggris, Everton berada di urutan ke-11 dengan koleksi 28 poin dengan jarak 33 poin dari Liverpool yang berada di puncak klasemen.
Musim 2019/20 memang masih menyisakan 16 pertandingan lagi untuk dijalani dan peluang paling masuk akal bagi Everton hanyalah mengejar empat besar, itu pun dengan banyak syarat dan ketentuan berlaku.
Akhir pekan ini, Everton akan bertandang ke markas West Ham United untuk laga pekan ke-23 Liga Inggris di London. (ant)