Borussia Dortmund mendatangkan Emre Can dari Juventus dengan status pinjaman sampai akhir musim, demikian dilansir laman resmi klub Jerman tersebut.
Dortmund memiliki kewajiban untuk membeli pemain Jerman tersebut dengan nilai 25 juta euro, jika sejumlah kondisi tertentu telah terpenuhi.
Can yang masih berhasrat masuk timnas Jerman untuk dapat tampil di Piala Eropa 2020 ingin mendapat lebih banyak kesempatan bermain, setelah ia hanya tampil sebanyak delapan kali bersama Juventus di Liga Italia musim ini.
“Menurut saya, tim ini memiliki potensi yang bagus dan dapat memenangi sesuatu. Saya yakin dapat membantu mereka dan tidak sabar untuk bermain di depan para penggemar Borussia Dortmund yang telah terkenal ke seantero dunia,” kata Can.
Direktur olahraga Dortmund Michael Zorc menambahi, “Dalam diri Emre Can, kami mendapatkan pemain nasional Jerman yang dapat dimainkan pada beberapa sistem pertahanan serta dapat beroperasi di lini tengah.”
Can didatangkan Juve dengan cuma-cuma dari Liverpool pada 2018, dan pada musim pertamanya di klub Turin tersebut ia mencatatkan 37 penampilan di semua kompetisi.
Ia membantu Bianconerri memenangi gelar Liga Italia untuk kedelapan kalinya secaraberturut-turut serta Piala Super Italia. Namun Can terdepak dari tim inti setelah Maurizio Sarri menggantikan Massimiliano Allegri sebagai pelatih.
Miralem Pjanic, Rodrigo Bentancur, Adrien Rabiot, dan Blaise Matuidi bergantian mengisi posisi yang biasanya dihuni Can. Can juga tidak dimasukkan dalam daftar 25 pemain Juve untuk Liga Champions. (ant)